Kiriman: Eri Kasman G, 13 September 2012
Tanggal 12 September waktu Amerika Serikat, iPhone terbaru yang disebut iPhone 5 diluncurkan Apple Inc. Situs Voice of America (VOA) yang turut melaporkan peluncuran iPhone seri terbaru tersebut memaparkan bahwa iPhone 5 lebih tipis dan layar yang lebih lebar dibandingkan iPhone 4 dan iPhone 4S.
Sebenarnya, peluncuran tersebut sudah dapat ditebak jauh hari sebelumnya. Sebagaimana biasa, Apple Inc. akan melakukan peluncuran produk terbarunya, minimal setahun setelah produk lama diluncurkan. Kita ingat, setahun yang lalu iPhone 4S diluncurkan dan kini tentu harus diperbarui mengingat bahwa persaingan di pasar smartphone semakin tajam.
Peluncuran tersebut yang menurut saya biasa saja dari segi peliputan dan mungkin kalah WOW dibandingkan ketika era Steve Jobs. Bila kita lihat rumor yang beredar di sekitar iPhone terbaru (yang akhirnya diberi nama iPhone 5 bukan The New iPhone) hampir sebagian besar mendekati kebenaran. Ini merupakan hal yang tidak biasa bagi Apple Inc. yang terkenal sangat kuat dalam berahasia sehingga disebut The Most Secretive Company.
Baca di http://teknologi.kompasiana.com/gadget/2012/09/13/iphone-5-apple-inc-kurang-wow-namun-laku/